Martapura Hujan, Jalanan Terendam

OKU TIMUR – Kota Martapura, Kabupaten OKU Timur Jumat (30/1/2015) dilanda hujan deras sejak pukul 17.00 hingga tengah malam. Hujan yang turun dengan deras dan lama tersebut membuat warga was-was akan menimbulkan banjir karena sejumlah saluran air dan drainase tidak berfungsi dengan baik. Selain itu, warga yang berdomisili di sepanjang aliran sungai Komering juga khawatir hujan akan menimbulkan luapan air.

Ruas jalan di Kota Martapura, setiap kali hujan turun dalam waktu lama dan deras selalu terendam karena buruknya sistim drainase yang sudah banyak tertimbun warga saat melakukan pembangunan rumah dan jembatan.

Minimnya kesadaran warga terhadap perbaikan drainase tersebut menyebabkan Kota Martapura beberapa tahun yang akan datang terancam akan mudah terkena banjir karena hanya sebagian drainase saja yang masih berfungsi. Selain itu, lahan sawah yang selama ini merupakan lokasi pembuangan air sudah banyak dijadikan warga pemukiman sehingga aliran air sudah tidak tersedia lagi.

“Biasanya air hujan akan mengalir ke sawah warga sehingga bisa meminimalisir terjadinya banjir. Namun saat ini hampir sebagian besar lahan sawah dijadikan pemukiman. Sementara drainase tidak diutamakan. Sehingga air yang biasanya mengalir ke sawah warga menjadi tidak menentu dan merendam sejumlah wilayah,” ungkap Rohman warga Martapura prihatin.

Menurut Rohman meski banjir tidak terlalu lama terjadi, namun tetap saja membuat warga kesulitan karena hal itu selalu terjadi. Sejumlah ruas jalan juga selalu terendam setiap kali turun hujan yang disebabkan oleh drainase yang tertutup pembangunan.

1 comment:

  1. Harrah's Casino and Racetrack - MapYRO
    Harrah's casino and racetrack, located 공주 출장안마 in 속초 출장마사지 Atlantic 전라북도 출장샵 City, 양산 출장마사지 offers 1,200 slot machines, The casino also offers 3,800 slot machines, poker room, and 청주 출장샵 live

    ReplyDelete